Sabtu Merindu Untuk Jagoan Kecilku

Falah Abdul Rahman
Hari sabtu adalah hari yang menyenangkan bagiku, bagaimana tidak selama dua tahun setiap minggu aku hanya bertemu keluargaku dan jagoan kecilku setiap hari sabtu, sabtu merindu untuk jagoan kecilku. Semarang memang tidak jauh dari weleri, tapi rasanya kalau setiap hari dilalui itu tidak akan mungkin mengingat pekerjaanku yang bayak di sertai kuliahku setiap sore.

Takut selalu ada di saat anakku sedang tumbuh, yang aku takutkan adalah ketika saya tidak tau proses perkembangannya, tiba tiba dia tanya kepadaku dengan suara besar "mau kemana pak??" padahal yang aku ingat dia masih kecil, ha ha ha ha ha

Tangis dan tawanya sangat ku rindu, lincah dan lucunya sangat ku sayang lembut kata-katanya yang belum bermakna di telfon membuat aku tidak betah dan selalu ingin pulang, tapi rinduku hanya bisa aku lepaskan di Sabtu Merindu. 

Sabtu Merindu lebih indah dibaningkan sajak jatuh cinta
Sabtu Merindu lebih tenang dibandingkan embun-embun pagi
Sabtu Merindu Lebih terang di bandingkan mentari 
Sabtu Merindu adalah Jagoan Kecilku. 

Cepatlah besar jagoan kecilku, cepatlah besar mata hariku raih impian dalam hidupmu jangan takut dan jangan bimbang tegakkan langkahmu busungkan dadamu lawan rintangan rintangan yang menghadangmu, jangan lupa jagoan kecilku dunia tak selamanya milikmu, ada yang lebih indah dibanding itu adalah akhirat tempat terakhirmu, maka dari itu jagoan kecilku kumpulkanlah disetiap cita-citamu amal baik untuk menuju tempat terakhirmu. (pesan dari ayahmu di sabtu merindu)

Tulisan ini di ikutsertakan pada Give Away SABTU MERINDU Pak De Guslik (( 


Share this article :
+
Apakah Anda menyukai postingan ini? Silahkan share dengan klik di sini
encun

Saya hanyalah orang biasa yang menyukai blogging dan mencoba berbagi pengalaman dengan yang lain tentang blogging dan SEO. Semoga bisa bermanfaat.

Follow me on: Facebook | Twitter | Google+
×
Previous
Next Post »
0 Blogger Comment
Facebook Comments
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkomentar
Copyright © 2013. Ahmad Roqib Blog - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger